Selasa, 28 Juni 2011

Tampil Gaya di Hari Raya Dengan Kebaya Muslimah



Anda ingin tampil bergaya dengan kebaya?? Tenang saja, kini kebaya tak harus melulu berkesan tua. Bisa dilihat, sekarang telah banyak rancangan kebaya modifikasi (oleh penjahit kebaya) yang cocok dikenakan bahkan oleh remaja. Kebaya pun bisa dikenakan dalam berbagai acara, baik formal maupun non-formal. Memang, pakaian kebaya dengan desain-desain mewah membutuhkan perawatan khusus. Bahannya yang biasanya merupakan brokat atau serat halus, dan dihiasi dengan berbagai payet, harus ditangani dengan berbeda.

 Tip Mudah Merawat Kebaya

Sesungguhnya merawat kebaya tidaklah sesulit yang Anda bayangkan. Marga Alam memberikan beberapa tip mudah merawat kebaya:

1. Kebaya tidak selalu harus dicuci setelah dipakai. Kebaya cukup diangin-anginkan saja.
2. Jika hendak mencuci, perhatikan bahannya. Sebaiknya gunakan pilihan dry clean pada mesin cuci Anda. Mengapa dry clean? Karena pilihan tersebut lebih aman untuk semua jenis bahan kebaya, sehingga tidak merusak tekstur asli.
3. Jangan menjemur kebaya yang telah dicuci di terik matahari langsung. Jemur di tempat sejuk, misalnya di ruangan ber-AC.
4. Jangan menyemprotkan parfum langsung ke kebaya. Hal ini akan merusak tekstur warna pada kebaya
5. Cara penyimpanannya pun sanggat sederhana, cukup dilipat dan jangan digantung. Mengapa demikian? Karena kebaya kebanyakan berbahan elastis, jika sering digantung, maka bagian pundak perlahan akan turun.


Untuk melihat berbagai design kebaya muslimah silahkan klik kebaya muslimah 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar